-->

Senin, 01 September 2025

Kapolres Nagekeo Anjangsana dan Salurkan Bantuan Sosial di Panti Asuhan Alma Bhakti Luhur Boanio dalam Rangka HUT Polwan ke-77.

 

Kapolres Nagekeo Anjangsana dan Salurkan Bantuan Sosial di Panti Asuhan Alma Bhakti Luhur Boanio dalam Rangka HUT Polwan ke-77

Nagekeo, Senin (1/9/2025) – Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Polisi Wanita (Polwan) ke-77, Kapolres Nagekeo AKBP Rachmat Muchamad Salihi, S.I.K., M.H. bersama jajaran Polwan Polres Nagekeo melaksanakan kegiatan anjangsana dan menyalurkan bantuan sosial ke Panti Asuhan Susteran Alma Bhakti Luhur Boanio, Desa Olaia, Kecamatan Aesesa, Kabupaten Nagekeo.

Kedatangan Kapolres Nagekeo beserta rombongan diterima langsung oleh penanggung jawab Susteran Alma Bhakti Luhur, Suster Veronika Bili. Dalam kesempatan tersebut, Kapolres menyerahkan sejumlah paket sembako berisi beras, gula, susu, telur, mie instan, minyak goreng, serta perlengkapan bayi (pempers).

Kapolres Nagekeo AKBP Rachmat Muchamad Salihi, S.I.K., M.H. menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud kepedulian Polri, khususnya Polwan, terhadap masyarakat yang membutuhkan.

> “Dalam rangka menyambut HUT Polwan ke-77 tahun 2025, kami dari Polres Nagekeo melakukan anjangsana sekaligus menyerahkan bantuan sosial. Semoga bantuan ini dapat bermanfaat dan membantu kebutuhan sehari-hari, serta menjadi penyemangat bagi anak-anak dalam menjalankan aktivitas dan mengejar cita-cita mereka,” ujar Kapolres.



Lebih lanjut, Kapolres juga memohon doa restu dari anak-anak panti asuhan dan para suster, agar Polri selalu diberi kesehatan serta kekuatan dalam mengemban tugas.

> “Kami mohon doakan agar kami senantiasa diberikan kesehatan oleh Tuhan Yang Maha Esa, sehingga Polri dapat terus menjalin silaturahmi dengan keluarga besar Panti Asuhan Alma Bhakti Luhur,” tambahnya.



Sementara itu, Suster Veronika Bili menyampaikan apresiasi atas kunjungan serta perhatian yang diberikan oleh Kapolres Nagekeo dan jajaran Polwan.

> “Terima kasih atas kunjungannya dan bantuan yang diberikan. Semoga Kapolres bersama jajaran senantiasa diberkati kesehatan dan kekuatan dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab sebagai anggota Polri,” ungkap Suster Veronika.



Kegiatan anjangsana dan bakti sosial tersebut berlangsung dengan penuh kehangatan dan kebersamaan. Selain menjadi rangkaian perayaan HUT Polwan ke-77, kegiatan ini juga menjadi bukti nyata komitmen Polri untuk selalu hadir di tengah masyarakat, tidak hanya dalam fungsi pengamanan dan penegakan hukum, tetapi juga melalui kepedulian sosial dan empati terhadap sesama.

Kegiatan berakhir sekitar pukul 12.50 Wita dalam keadaan aman, tertib, dan kondusif.

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Write comment

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Latest News

Back to Top