-->

Kamis, 28 Agustus 2025

Sat Lantas Polres Nagekeo Gelar Pengaturan Pagi, Ciptakan Kamseltibcarlantas yang Kondusif

 

Sat Lantas Polres Nagekeo Gelar Pengaturan Pagi, Ciptakan Kamseltibcarlantas yang Kondusif

Nagekeo, 28 Agustus 2025 – Dalam rangka menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas), Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Nagekeo kembali melaksanakan kegiatan rutin pengaturan pagi di wilayah Kota Mbay dan sekitarnya pada Rabu (28/08/2025) pukul 06.30–07.30 WITA.

Kegiatan strong point ini dipimpin langsung oleh KBO Sat Lantas Polres Nagekeo, IPDA Indra Rauf, dengan melibatkan 16 personel. Titik pengaturan difokuskan pada lokasi-lokasi rawan kemacetan dan aktivitas masyarakat, di antaranya perempatan SMAN 1 Aesesa, pertigaan St. Theresia Danga, A3 Mart, Pancaran Mart, perempatan KPUD Nagekeo, pertigaan MIN Nagekeo, hingga depan Civic Center.

Kasat Lantas Polres Nagekeo, IPTU Fransiskus Bay Meo, menjelaskan bahwa pengaturan lalu lintas ini menyasar para pelajar, pejalan kaki, serta pengguna kendaraan roda dua maupun roda empat/ enam.

> “Selain melakukan pengaturan arus lalu lintas dan membantu penyeberangan masyarakat, personel juga memberikan himbauan serta teguran secara humanis kepada pengendara yang melanggar aturan di jalan raya,” ungkapnya.



Sementara itu, Kapolres Nagekeo AKBP Rachmat Muchamad Salihi, S.I.K., M.H. melalui Kasat Lantas menegaskan bahwa kegiatan pengaturan pagi akan terus dilaksanakan secara konsisten setiap hari kerja demi menciptakan kenyamanan dan keselamatan bagi masyarakat pengguna jalan.

> “Pengaturan pagi merupakan bentuk pelayanan langsung kepada masyarakat. Kami ingin memastikan para pelajar dapat berangkat sekolah dengan aman, masyarakat merasa nyaman berkendara, serta lalu lintas di Kota Mbay berjalan tertib dan lancar. Semua ini merupakan bagian dari komitmen Polri untuk hadir, melayani, dan melindungi masyarakat,” tegas Kapolres.



Kegiatan pengaturan lalu lintas pagi berjalan aman, tertib, lancar, dan terkendali hingga selesai.

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Write comment

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Latest News

Back to Top