Jumat, 23 Mei 2025

Polres Nagekeo Gelar Latihan Menembak Personel Semester I Tahun 2025.

 

Polres Nagekeo Gelar Latihan Menembak Personel Semester I Tahun 2025.



Nagekeo, 23 Mei 2025 — Dalam rangka meningkatkan kemampuan dan profesionalisme anggota dalam penggunaan senjata api, Polres Nagekeo melalui Bag SDM bekerja sama dengan Baglog menggelar latihan menembak bagi seluruh personel pada Jumat (23/5). Kegiatan berlangsung di Lapangan Tembak Polres Nagekeo yang berlokasi di Lego, Desa Aeramo, Kecamatan Aesesa, Kabupaten Nagekeo.


Kegiatan ini diawali dengan pengisian blanko menembak dan absensi kehadiran pada pukul 07.45 WITA, kemudian dilanjutkan apel pembukaan yang dipimpin oleh Kabag SDM Polres Nagekeo, AKP Imanuel Lado, S.T. Pengarahan teknis diberikan oleh tim instruktur yang terdiri dari IPTU Yeskiel F. Nodu, AIPTU Frederilus Lali, dan BRIPKA Yakobis Mudin.


Kapolres Nagekeo AKBP Rachmat Muchamad Salihi,S.I.K.,M.H. melalui Kabag SDM Polres Nagekeo AKP Imanuel Lado,S.T. Menyampaikan Sebanyak 122 personel yang tercantum dalam surat perintah Kapolres Nagekeo mengikuti latihan ini, yang mencakup para PJU, perwira, kapolsek jajaran, serta bintara. Para peserta mendapatkan kesempatan menggunakan berbagai jenis senjata api, baik laras pendek maupun laras panjang, antara lain:

- Senjata laras panjang: SS1, V2 Sabhara
- Senjata laras pendek: HS, Canik, dan Revolver Taurus


Amunisi yang digunakan disesuaikan dengan jenis senjata, berasal dari stok Gudang Logistik Polres Nagekeo, di antaranya kaliber 5.56 mm (SS1), 7.62 mm (V2), 9 mm (HS), dan 3.8 mm (laras pendek lainnya). Tambah AKP Imanuel.


Pelatihan menembak ini merupakan bagian dari program rutin pembinaan kemampuan anggota, yang bertujuan untuk Memelihara kesiapsiagaan dan keterampilan personel dalam penggunaan senjata api, serta Menumbuhkan disiplin serta tanggung jawab dalam pelaksanaan tugas kepolisian. Tutup AKP Imanuel.


POLRES NAGEKEO – POLDA NTT
BAG SDM: BERPRESTASI, INOVASI DAN PRESISI
(Prediktif, Responsibilitas, Transparansi Berkeadilan)

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Write comment

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Latest News

Back to Top